Minggu, 21 Agustus 2016

 
            Kuliner Nusantara memang nggak ada matinya jika terus ditelusuri dan dijelajahi. Mungkin itulah kalimat yang tepat untuk mengungkapkan kekayaan kuliner Indonesia. Salah satu dari kekayaan itu adalah “Sate Gepuk” yang merupakan salah satu makanan khas yang ada di Pulau Seribu tepatnya berada di Pulau Panggang.
            Sate sangatlah identik dengan yang namanya ditusuk namun berbeda dengan sate yang satu ini, sate yang satu ini tidak ditusuk melainkan di gepuk (gebuk) dalam proses pembuatannya. Dan nama dari sate gepuk sendiri diambil  dari proses pembuatannya sendiri yaitu  di gepuk (gebuk).
            Sate yang bisa ditemukan di Pulau Panggang ini terbilang sangat enak rasanya terutama ketika dimakan sebagai lauk dari nasi ataupun dimakan utuh, dengan aroma khasnya  yang sudah membuat perut keroncongan siapapun akan tergiur untuk  mencobanya. Panggillan lain dari sate gepuk adalah sate odol (pulau tidung).
            Bahan dasar dari sate gepuk ini hanya ada dua yaitu : ikan tongkol dan Parutan kelapa sangrai siapapun dapat membuat ini dirumah namun, rasa ditempat asalnya yaitu pulau panggang akan sangat berbeda dengan rasa yang ditempat lain buat. Akan terasa lebih enak jika sate gepuk ini disajikan bersamaan dengan sambal kecap. 

Penulis:
Mursalin, Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

0 komentar:

Posting Komentar

Menusa Community

Menusa Community

NULIS BABE NEWS

Jadi Jutawan Cuma Modal Nulis
Mengintip Nusantara. Diberdayakan oleh Blogger.

Total Pengunjung

Projek Kami

Sekolah Online Menusa Community

Jenis Tulisan

Email Kami

Kirimkan kritik dan saran anda ke mengintip nusantara redaksi di mengintipnusantararedaksi@gmail.com

Tim Menusa

Tim Menusa
Semua isi web ini dikelola oleh tim menusa creative management. Hubungi Menusa Creative Management sebagai media partner anda. 08992458233